Home ยป Timnas Indonesia Tumpul di Kotak Penalti Lawan
Global News Indonesia News Sports

Timnas Indonesia Tumpul di Kotak Penalti Lawan



Manila – Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan besar atas Filipina di Piala AFF 2022. Statistik menunjukkan Ilija Spasojevic cs tumpul di kotak penalti lawan. Duh!
Indonesia butuh banyak gol ke gawang Filipina dalam matchday terakhir Grup A Piala AFF 2022 di Rizal Memorial Stadium, Senin (2/1/2023) malam WIB. Hal ini demi bisa mengalahkan Thailand dalam perburuan puncak klasemen.

Pada akhirnya misi tersebut gagal dipenuhi. Indonesia ‘cuma’ menang 2-1 atas Filipina lewat gol Dendi Sulistyawan dan Marselino Ferdinan yang dibalas satu gol Jan Rasmussen.

Timnas Indonesia sedianya tampil menyerang sepanjang duel kontra Filipina. Opta mencatat, anak asuh Shin Tae-yong melancarkan 20 kali tembakan percobaan.

Dari 20 tembakan percobaan itu, hanya 7 yang shoot on target dan berbuah 2 gol. Akurasi Indonesia bahkan bisa dibilang tak memuaskan: 35 persen saja!

Sebanyak 14 tembakan dari total 20 percobaan dibuat Indonesia di kotak penalti. Namun, cuma satu yang berhasil berbuah gol melalui sundulan Dendi Sulistyawan, memanfaatkan lemparan ke dalam Pratama Arhan.

Tumpulnya lini depan Indonesia di kotak penalti lawan amat disesalkan pelatih tim nasional, Shin Tae-yong. Dia merasa anak-anak asuhnya banyak menyia-nyiakan peluang.

“Mulai dari lawan Kamboja ada 3 peluang terbuang. Setiap pertandingan saya peringatkan jangan buang peluang, tapi masih terjadi, karena itu saya kecewa,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga Filipina vs Indonesia.

Sumber : Detik

Translate